Bisa dikatakan jika bahan kaos terbaik yang sering digunakan adalah cotton combed. Hal ini dikarenakan ada berbagai karakteristik kaos bahan cotton combed yang sangat menarik dan memiliki banyak keunggulan.

Oleh sebab itu, banyak perusahaan yang memutuskan memilih bahan ini untuk membuat souvenir kaos mereka. Jika anda juga memiliki ketertarikan yang sama, maka sebelum itu perlu mempelajari terlebih dahulu mengenai karakteristiknya agar tidak menimbulkan penyesalan di kemudian hari.
Karakteristik Souvenir Kaos Bahan Cotton Combed
Dengan mengetaui karakteristik dari bahan cotton combed ini, maka anda bisa mengetahui apakah memang sesuai dengan yang anda inginkan atau tidak. Berikut Bima Souvenir akan menjelaskan mengenai beberapa karakteristik souvenir kaos bahan cotton combed.
1. Lembut
Karakteristik souvenir kaos bahan cotton combed yang pertama adalah lembut. Salah satu alasan banyak orang memilih souvenir kaos dari bahan cotton combed karena memiliki kenyamanan yang tinggi saat digunakan. Tentu saja hal ini dikarenakan bahan cotton combed memiliki permukaan yang sangat lembut.
Karena karakteristik yang satu ini, maka kaos bahan yang satu ini terasa nyaman, meski digunakan dalam waktu yang lama. Bahan cotton combed terasa sangat lembut karena dibuat menggunakan teknik combing dengan cara menyisir serat hingga mendapatkan serat kapas panjang yang sangat lembut.
2. Mudah Menyerap Keringat
Bahan cotton combed merupakan bahan yang berasal dari seratus persen serat alami, yaitu serat kapas. Oleh sebab itu, bahan yang satu ini memiliki kemampuan menyerap keringat yang sangat baik.

Kemampuan ini sangat penting mengingat kaos sebagai pakaian kasual sering digunakan di luar ruangan dan berhadapan dengan cuaca panas. Dengan adanya kemampuan ini, maka anda masih merasakan kenyamanan, meski menghadapi cuaca panas dan mengeluarkan banyak keringat.
3. Memiliki Sirkulasi Udara Baik
Selain memiliki kemampuan menyerap keringat yang baik, bahan cotton combed juga memiliki karakteristik unggul lain yang membuatnya terasa nyaman saat cuaca panas. Karakteristik tersebut adalah memiliki sirkulasi udara yang baik.
Bahan cotton combed memiliki pori-pori yang cukup untuk membuat aliran udara menjadi lancar. Karena sirkulasi udaranya lancar, maka anda akan merasakan sensasi sejuk saat menggunakan kaos bahan cotton combed ini di tengan cuaca panas. Oleh sebab itu, bahan yang satu ini memang sangat cocok untuk cuaca panas.
4. Tersedia Dalam Variasi Ketebalan
Bahan cotton combed biasanya tersedia dalam beberapa macam varian yang dibedakan berdasarkan tingkat ketebalannya. Misalnya saja ada cotton combed 20s dimana varian yang satu ini yang paling tebal diantara varian lainnya.

Selain itu, masih ada cotton combed varian 24s, 30s dan 40s. Semakin kecil angkanya, maka akan semakin tebal dan semakin besar angkanya, maka akan semakin tipis. Sementara, “s” di belakang angka menunjukkan single knit atau jumlah jarum yang digunakan untuk membuat benang dimana lebih renggang daripada double knit.
5. Tidak Mudah Menyusut
Kain menyusut artinya mengalami perubahan hingga terasa mengecil dari sebelumnya. Biasanya, bahan kaos dari serat sintetis, seperti polyester yang memiliki karakteristik semacam ini. Namun, bahan cotton combed ternyata juga memiliki karakteristik ini dimana tidak mudah menyusut.
Baca juga : Jenis Bahan Kaos
Biasanya penyusutan bahan kaos ini terjadi ketika sering dicuci atau saat disetrika. Namun, anda tidak perlu khawatir ketika memilih bahan cotton combed karena masalah semacam ini bisa diminimalisir.
6. Bisa Disablon
Sebagai souvenir, tentu anda ingin membuat kaos dengan desain custom sesuai dengan kebutuhan acara. Oleh sebab itu, bahan cotton combed ini sangat cocok dipilih karena bisa diaplikasikan tekni sablon dengan sangat baik.

Hal ini dikarenakan permukaan bahan cotton combed itu halus dan rata hingga bisa disablon dengan maksimal. Tinta sablon bisa menyerap dengan lebih baik hingga hasilnya lebih memuaskan dan tidak mudah rusak.
Desain yang sangat berkualitas semacam ini tentu dibutuhkan untuk souvenir agar citra positif perusahaan anda tetap terjaga.
7. Ramah Lingkungan
Seperti yang disebutkan sebelumnya, jika bahan cotton combed ini berasal dari seratus persen serat alami. Oleh sebab itu, bahan cotton ini bisa tergolong sebagai bahan yang ramah lingkungan dan tidak menimbulkan pencemaran.
Bahkan, proses pembuatan atau produksi bahan ini juga bersifat berkelanjutan hingga membawa dampak negatif yang lebih kecil terhadap lingkungan. Oleh sebab itu, dengan memilih bahan ramah lingkungan sebagai bahan kaos souvenir, anda bisa menunjukkan jika perusahaan anda peduli terhadap isu lingkungan.
8. Tidak Menyebabkan Alergi
Selain ramah lingkungan, keuntungan lain menggunakan bahan dari serat alami, seperti cotton combed ini adalah tidak menyebabkan alergi. Ada sebagian orang yang alergi terhadap bahan pakaian tertentu hingga membuat kulitnya terasa gatal, memerah dan akhirnya iritasi.

Namun, permasalahan semacam ini bisa dicegah jika anda memilih bahan cotton combed karena serat alaminya tidak akan menyebabkan masalah pada kulit anda. Bahan cotton combed dibuat melalui proses penyisiran menyeluruh hingga tidak meninggalkan iritan yang menyebabkan reaksi alergi, seperti iritasi kulit.
9. Kuat dan Tahan Lama
Meskipun memiliki permukaan yang lembut, nyatanya bahan cotton combed termasuk jenis bahan yang kuat dan tidak mudah rusak. Bahannya terbuat dari benang yang panjang dan minim sambungan hingga tidak mudah putus atau rusak.
Baca juga : Jenis kaos yang cocok untuk souvenir acara kantor.
Selain itu, meskipun sering digunakan dan sering dicuci, kaos bahan cotton combed juga tidak mudah mengalami kerusakan. Hal ini membuat souvenir kaos dari anda bisa bertahan dalam waktu yang lama tanpa mengalami penurunan kualitas. Namun, anda perlu mencuci dengan cara yang tepat agar kaos tersebut tetap awet.
10. Harga
Karakteristik souvenir kaos bahan cotton combed yang terakhir ada pada harganya. Melihat dari berbagai kualitas dan karakteristik unggul di atas, tak heran jika harga kaos cotton combed ini sedikit lebih tinggi dibandingkan beberapa bahan lainnya.
Harga setiap varian cotton combed biasanya berbeda dan tergantung vendor tempat anda memesan. Namun, harga tersebut tentu saja sebanding dengan banyaknya karakteristik unggul yang nantinya bisa anda rasakan.

Demikianlah penjelasan mengenai beberapa karakteristik souvenir kaos bahan cotton combed. Setelah mengetahui berbagai informasi di atas, tentu saja anda sudah terbayang tentang bagaimana kualitas dari bahan kaos populer yang satu ini.
Bahan cotton combed ini memang merupakan bahan kaos kualitas premium hingga banyak diminati. Jika anda juga berminat memesan souvenir kaos cotton combed, maka bisa langsung menghubungi Bima Souvenir and Konveksi.
Untuk melengkapi pengetahuan tentang kaos cotton combed, baiknya anda juga membaca artikel kami tentang cara mencuci kaos cotton combed. Semoga bermanfaat.






