Ketika merencanakan acara perayaan ulang tahun, maka ada banyak hal yang perlu anda pikirkan, mulai dari tema acara ultah perusahaan, konsep hingga berbagai kegiatan di dalamnya. Namun, jangan sampai melupakan persiapan dekorasi tempat karena ini merupakan hal yang sangat penting.
Oleh sebab itu, anda perlu mencari rekomendasi dekorasi untuk acara ulang tahun perusahaan agar menemukan pilihan yang paling tepat.

Rekomendasi Dekorasi untuk Acara Ulang Tahun Perusahaan
Dekorasi merupakan bagian penting karena kebanyakan orang menjadikan penampilan sebagai penilaian pertama mereka hingga perlu menggunakan dekorasi yang keren. Berikut Bima Souvenir akan menjelaskan mengenai beberapa rekomendasi dekorasi untuk acara ulang tahun perusahaan.
1. Video Mapping
Rekomendasi dekorasi untuk acara ulang tahun perusahaan adalah video mapping. Dekorasi yang satu ini akan membuat acara ulang tahun perusahaan anda akan tampak unik dan profesional. Hal ini dikarenakan biasanya video mapping banyak digunakan oleh acara-acara profesional dimana biasanya background panggungnya berupa video.
Seperti itulah video mapping dimana ada permukaan tertentu yang dijadikan sebagai proyeksi dari sebuah video. Anda bisa menampilkan video dekorasi, video profil perusahaan hingga video perjalanan perusahaan selama ini.
2. Immersive Installation
Dekorasi yang satu ini menekankan nilai-nilai artistik pada berbagai bagian ruangan hingga menghadirkan kesan yang unik dan menarik. Misalnya saja anda menyediakan kanvas besar untuk dibuat mural khusus yang menggambarkan perjuangan dan perjalanan perusahaan anda.
Bisa juga dengan menghias beberapa dinding di kantor agar terlihat lebih artistik hingga membuat karyawan selalu semangat bekerja. Selain itu, berbagai elemen dekorasi pada umumnya juga bisa anda tambahkan, namun pilih yang berwarna cerah agar kesan artistiknya tetap terasa.

3. Simple Decoration
Jika tidak menginginkan dekorasi di atas karena dirasa terlalu berlebihan dan ingin yang lebih sederhana, maka anda bisa memilih simple decoration ini. Intinya dekorasi ini hanya menggunakan beberapa elemen sederhana yang sudah biasa digunakan sebagai dekorasi ulang tahun.
Baca juga : Cara Membuat Rundown Acara Ulang Tahun Perusahaan
Misalnya saja adalah balon warna warni, balon huruf dan angka, rumbai-rumbai, lampu neon LED dan semacamnya. Meskipun menggunakan elemen dekorasi yang sederhana, namun tetap terlihat menarik dan nuansa ulang tahunnya tetap terasa.
4. Photo Booth
Kebanyakan orang zaman sekarang sangat suka berfoto di berbagai macam momen, terutama di momen spesial, seperti acara ultah kantor ini. Oleh sebab itu, anda bisa menambahkan photo booth sebagai bagian dari dekorasinya.
Seperti yang anda ketahui, photo booth ini menjadi area khusus berfoto bagi seluruh orang yang hadir dalam acara tersebut. Jadi, anda bisa membuat desain photo booth yang keren agar ada banyak orang yang tertarik untuk berfoto di area tersebut.

5. Video Booth
Karena perkembangan sosial media saat ini, kebanyakan orang bukan hanya suka berfoto, melainkan juga suka membuat video. Oleh sebab itu, selain menyediakan area khusus untuk berfoto seperti poin sebelumnya, anda bisa membuat area khusus untuk membuat video yang unik, seperti video booth 360 derajat.
Baca juga : Alasan Pentingnya Mengadakan Acara Ulang Tahun Perusahaan
Video booth ini berupa kamera dengan ring light yang berputar 360 derajat mengelilingi orang yang hendak membuat video. Dengan demikian, maka semua orang yang hadir bisa membuat video yang unik untuk diunggah.
6. Event Support
Bisa dikatakan jika event support ini menggabungkan semua elemen dekorasi yang sudah disebutkan sebelumnya. Misalnya saja anda membuat pintu masuk yang dihiasi dengan balon warna-warni.
Baca juga : Contoh Konsep Acara Ulang Tahun Perusahaan
Kemudian, pada lorong masuknya bisa menggunakan dekorasi immersive installation dengan kanvas besar berisi mural. Pada bagian panggungnya anda bisa menggunakan video mapping sebagai backgroundnya. Pada salah satu sisi, anda bisa meletakkan photo booth dan di sisi lain bisa meletakkan video booth.
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa rekomendasi dekorasi untuk acara ulang tahun perusahaan. Dengan menggunakan dekorasi yang tepat, maka bisa membuat lokasi acara ulang tahun perusahaan anda tampak lebih keren dan lebih menarik.
Karena penampilan selalu menjadi penilaian pertama, maka saat dekorasi tempatnya keren, maka para tamu undangan bisa langsung merasakan kesan yang positif terhadap acara anda.






